Cara Kirim Motor Bandung Jakarta Lewat Kereta Api Terbaru

1 5,008

Cargo.id – Cara Kirim Motor Bandung Jakarta Lewat Kereta Api Terbaru, menjadi hal yang selalu dinantikan informasi terbarunya oleh pengguna. Dengan mengetahui cara pengiriman motor akan sangat membantu pengguna dalam proses pengirimannya.

Terutama bagi orang yang untuk pertama kali menggunakan jasa pengiriman ini akan sangat bermanfaat dengan memudahkan pengguna tanpa harus membawanya sendiri ke tempat tujuan, cukup mengirimkannya menggunakan kereta api.

Mengirim motor menggunakan kereta api juga bukan hal yang baru. Sehingga sudah ada beberapa ekpedisi yang berpengalaman dalam bidang mengirim motor sesuai dengan tempat tujuan dengan tenaga kerja yang profesional.

Jasa kirim motor Bandung Jakarta Lewat Kereta Api sendiri akan meningkat sesuai dengan kebutuhan pengguna terutama saat liburan panjang dan mudik lebaran. Para pengguna akan lebih memilih untuk menggunakan jasa pengiriman dibandingkan dengan membawa motor mereka sendiri.

Dan sayangnya jasa pengiriman dengan menggunakan kereta api ini hanya menawarkan pengiriman di pulau Jawa. Seperti ;  Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Baca juga :

Pengiriman via ekspedisi ini mengharuskan pengguna untuk memesan terlebih dahulu. Setelah itu membayarnya dan motor siap dikirim. Hanya saja biaya yang dikenakan tergantung dengan jarak tujuan dimana motor akan dikirim.

Cara Kirim Motor Bandung Jakarta

Untuk setiap motor bebek yang akan dikirim menggunakan kereta api akan dikenakan biaya Rp 350.000 dengan tujuan Jawa Tengah dan Rp 400.000 dengan tujuan Jawa timur dikirim dari Jakarta.

Cara Kirim Motor Bandung Jakarta

Untuk Moge (Motor Gede) dengan biaya Rp 450.000 dengan sport 150cc dan Rp 600.000 dengan sport 250cc keatas dengan tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur. Sedangkan untuk matic dan skuter akan dikenakan biaya Rp 300.000 hingga Rp 400.000 untuk Jawa Barat.

Sedangkan dari pihak kereta api logistik sendiri mematok harga motor bebek sebesar dengan tujuan Rp 260.000 Bekasi, Rp 300.000 Bandung dan Tasikmalaya, Rp 400.000 hingga Rp 500.000 Jawa Tengah, dan Rp 500.000 hingga Rp 600.000 Jawa Timur.

Sedangkan untuk motor sport sendiri dipatok dengan harga sebesar Rp 480.000 hingga Rp 670.000 untuk tujuan Jawa Tengah, Rp 420.000 untuk tujuan Jawa Barat, dan Rp 700.000 hingga Rp 800.000 untuk tujuan Jawa Timur disesuaikan dengan kapasitas berat motor.

Sebelum menentukan menggunakan jasa kirim motor Bandung Ke Jakarta , setidaknya pengguna harus mencari tahu informasi dari ekspedisi untuk menentukan kinerja mereka sudah berpengalaman dan professional dalam bidangnya, kalog misalnya.

Selanjutnya kosongkan bagasi pengguna untuk menghindari adanya kehilangan, setidaknya hanya masukan jas hujan didalam bagasi motor. Kosongkan juga tangki bensin, karena pengiriman dengan jarak yang jauh alangkah baiknya dengan mengosongkan bagasi.

Copot spion sepeda saat akan kirim motor, dengan begitu akan mengurangi kerusakan yang mungkin ditimbulkan dalam proses pengiriman. Jangan lupa untuk mendokumentasikan keadaan motor pengguna sebelum mengirimkanya.

Tanyakan juga biaya yang dikenakan untuk mengirim motor dengan jelas. Daftarkan motor yang akan dikirim dengan informasi yang jelas dan detail. Tulis juga identitas yang akan mengambil motor anda dijasa pengiriman.

Serahkan kelengkapan kendaraan, seperti STNK kepada pihak pengiriman. Setelah melangkapi semua informasi dan membayar biaya pengguna akan mendapatkan nomor resi untuk mengetahui dimana lokasi motor.

Perusahaan pengiriman tidak menyediakan garansi untuk barang yang akan dikirim jika dalam prosesnya mengalami kecelakaan, kerusakan, dan keterlambatan saat menggunakan jasa layanannya, kecuali mengasuransikan kendaraanya kepada ekspedisi yang bersangkutan.

Dengan mengetahui hal diatas akan saat bermanfaat untuk penguna yang akan menggunakan jasa kirim motor. Semoga artikel ini bermanfaat buat anda yang sedang mencari informasi mengenai cara kirim motor Bandung Jakarta lewat kereta api terbaru Berikut Cara cek Resi KALOG nya

1 Comment
  1. Stand For Ukraine says

    wonderful publish, very informative. I ponder why the opposite specialists of this sector don’t understand this. You must proceed your writing. I am sure, you’ve a huge readers’ base already!

Leave A Reply