Jasa Pengiriman Ayam
Jasa pengiriman ayam merupakan jasa yang menyediakan layanan pengiriman hewan ke berbagai wilayah di Indonesia. Penyedia jasa pengiriman ayam ini mampu membantu Anda yang berkeinginan untuk mengirimkan ayam ke luar kota, luar provinsi, ataupun luar pulau.
Dengan menggunakan jasa pengiriman ayam ini, Anda dapat mengirim hewan-hewan unggas Anda dengan aman dan selamat hingga sampai tujuan. Jasa pengiriman ayam ini tidak hanya menerima pengiriman ayam, tetapi juag menyediakan layanan untuk pengiriman hewan unggas lainnya seperti burung, bebek, atau hewan lain seperti anjing, kucing dan lain sebagainya.
Jasa pengiriman ayam melayani pengiriman ayam dengan menggunakan berbagai macam armada. Seperti misalnya mobil, kereta api, atau bahkan pesawat terbang. Dengan memanfaatkan jasa pengiriman ini, Anda bisa lebih menghemat waktu, dan tenaga Anda. Tak hanya itu, ayam-ayam yang anda kirimkan juga terjamin keselamatannya.
Cara Mengirimkan Ayam Melalui Jasa Pengiriman Ayam
Untuk proses pengiriman ayam, dibutuhkan cara yang tepat serta ruang yang cukup agar hewan tetap bisa bernapas meskipun berada dalam perjalanan. Adapun cara-cara yang dapat Anda gunakan untuk mengirimkan ayam antara lain sebagai berikut:
- Lakukan persiapan
Ayam merupakan hewan hidup sehingga untuk megirimnya diperlukan persiapan yang benar-benar matang. Terlebih dahulu, persiapkan ayam yang akan dikirim serta tempat untuk menaruh ayam yang akan di packing dengan rapi. Anda dapat menggunakan box atau kiso untuk menaruh ayam.
- Siapkan makanan untuk ayam
Jangan lupa saat dipacking, berikan sedikit makanan untuk makan ayam pada saat dalam perjalanan ke tempat tujuan. Lebih baik berikan buah-buahan yang dapat digunakan untuk camilan. Buah-buahan ini juga dapat berfungsi untuk mencegah ayam dari dehidrasi.
Diantara buah-buahan yang disarankan seperti misalnya pepaya, mentimun atau pisang. Sebelum dipacking, sebaiknya ayam diberi makan terlebih dahulu supaya ayam tidak kelaparan pada saat perjalanan sampai tempat tujuan
- Berikan identitas
Tuliskan identitas yang jelas terkait pengirim dan penerima supaya pengiriman dapat dilakukan dengan lancar. Lengkapi pengiriman dengan berbagai dokumen yang diperlukan, seperti surat rekomendasi yang dikeluarkan dari dinas peternakan bahwa ayam-ayam tersebut terbebas dari flu burung.
Selain itu, Anda juga perlu menyiapkan beberapa dokumen lain seperti hasil uji lab hewan, serta surat karantina hewan. Hal ini bertujuan agar jasa pengiriman ayam dapat memastikan bahwa ayam yang akan dikirimkan dalam kondisi sehat dan baik-baik saja.
- Pengecekan harga
Biaya pengiriman ayam memang terbilang sedikit mahal, pasalnya barang yang dikirm adalah benda hidup yang juga harus . Oleh karena itu, Anda juga harus memerhitungkan biaya yang akan Anda keluarkan untuk proses pengiriman.
Beberapa jasa pengiriman ayam menetapkan harga tiap kilo ayam, namun ada pula yang menetapkan harga tiap ekor. Sehingga Anda perlu menghitung jumlah atau berat ayam-ayam yang akan dikirim untuk menetapkan biaya kirim.
- Proses pengiriman
Setelah pemeriksaan kelengkapan data dan proses packing, Anda tinggal memilih cargo yang akan Anda gunakan untuk mengirimkan ayam-ayam Anda hingga tempat tujuan. Pilihkan jasa pengiriman ayam yang mampu memberikan garansi apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan pada saat proses pengiriman.
Sekian ulasan singkat mengenai jasa pengiriman ayam yang dapat Anda jadikan sebagai sumber referensi. Semoga informasi ini dapat mempermudah Anda yang memiliki keinginan untuk mengirimkan ayam ke luar daerah, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.